Ticker

6/recent/ticker-posts

Ketua DPRD Kota Bandung H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Sekolah

    Ketua DPRD Kota Bandung H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M., menekankan pentingnya peran para alumni dari setiap sekolah untuk menjaga kontribusi bagi generasi selanjutnya. Peran yang seolah kecil tetapi dirawat secara terus menerus ini bisa turut mendorong keberlanjutan pembangunan Kota Bandung.

“Jadi dari peran-peran kecil alumnus di setiap sekolah ini, akan terasa oleh generasi penerusnya. Dari masing-masing sekolah, kampus, atau ruang-ruang pendidikan yang terus beregenerasi bisa menjadi penopang pembangunan kota yang kita cintai ini,” ujar Tedy Rusmawan, seusai menghadiri Halalbihalal dan Pengukuhan Dewan Pengurus IKA SMPN 14 Kota Bandung Periode 2023-2027, di SMPN 14 Bandung, Sabtu, 27 April 2024.

Yang perlu terus dipantau oleh para alumni yakni kebutuhan pengembangan pendidikan di setiap institusi pendidikan yang pernah membesarkan mereka. Kebutuhan institusi pendidikan dan para siswanya bisa dibantu dari dukungan para alumnus.

“Dari para alumnus, apalagi yang saat ini mencatatkan karier baik, bisa ikut aktif untuk memompa semangat penerusnya, dan berbagi inspirasi supaya menularkan kesuksesannya atau bahkan lebih unggul,” ujarnya.

Tedy meyakini bila alumni solid dan terus menularkan semangat dan dukungannya bagi tempat yang pernah mendidik mereka, maka akan lahir SDM-SDM terbaik yang turut menunjang kebutuhan pemajuan Kota Bandung.

“Dengan berbagi pengalaman, para siswa penerus ini bisa banyak belajar. Yang terpenting, anak-anak ini bisa belajar dari kesalahan kami-kami yang sudah melampaui masa-masa sulit supaya bisa terhindar dari persoalan serupa dan membentuk diri menjadi insan yang lebih berkualitas. Hasil dari pola ini tentu akan bermanfaat bagi jalannya pembangunan berkelanjutan Kota Bandung hingga masa depan,” tutur Tedy. Dalam acara itu, Tedy Rusmawan didapuk menjadi Ketua IKA SMPN 14 Bandung Periode 2023-2027. (h.dprd)

Posting Komentar

0 Komentar